Stres Kelamaan Nganggur, Pemuda Lulusan SMK Ditangkap Bawa Ganja

Tersangka IK

Stres Kelamaan Nganggur, Pemuda Lulusan SMK Ditangkap Bawa Ganja

Portal Tangerang,

IK (18) belum satu tahun lulus dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), namun pemuda yang tinggal di Kp. Asem Rt 07/05 Kel. Semanan Kalideres Jakarta Barat masih belum bekerja alias nganggur. Karena kesal, IK mulai bergaul dan mengkonsumsi narkoba jenis ganja.

Penangkapan IK berawal ketika petugas sedang melakukan sweaping ditempat-tempat rawan kejahatan dan yang kerap menjadi ajang tongkrongan para pemuda. “Operasi rutin ini terus ditingkatkan, bukan hanya di jalan raya namun kami lakukan sweaping di tempat-tempat tongkrongan anak muda” kata Kapolsek Batu Ceper, AKP Krismi Widodo.

Krismi mengatakan bahwa penangkapan tersangka IK itu pada Jum’at sekitar jam 1.00 dini hari. “IK diamankan karena dia membawa ganja yang sudah dilinting kertas warna putih berisi ganja didalam bekas bungkus rokok” kata Krismi Widodo.

Petugas melihat ada sekumpulan anak muda di sebuah gardu listrik yang berlokasi dibelakang Giant Poris Kota Tangerang. Kemudian melakukan pemerikasaan, karena dikhawatirkan terdapat miras dan narkoba. Dan benar saja salah satu dari mereka, IK terpaksa berurusan dengan petugas karena kedapatan membawa ganja.

“Sweaping ini kami sudah lakukan mulai tanggal 5 November 2012. Dan kami lebih fokus kepada tempat tongkrongan anak muda dibanding di jalan raya” tambah Krismi. Karena menurutnya kalau melakukan sweaping atau operasi dijalan kurang efektif, banyak para pelaku kejahatan yang bisa menghindar.

IK mengaku kalau barang haram itu dipesannya melalui telepon dan janjian untuk mengambil ganja pesanannya. “Untuk yang lain juga kami geledah namun tidak ditemukan barang-barang yang mencurigakan, petugas memberikan penyuluhan terhadap mereka mengenai bahaya narkoba” ujar Krismi Widodo.

IK bisa dijerat pasal 111 ayat (1) UU RI No 35 Tahun 2009 tentang penyalahgunaan narkotika dengan ancaman kurungan penjara diatas lima tahun. (Sahara)